Punya tulisan dengan segmen remaja hingga dewasa muda yang kepingin kamu publikasikan melalui sebuah buku? Kamu bisa kok mengirimkan ke redaksi PlotPoint. Kalau oke, tulisan kamu itu bisa kami terbitkan dan didistribusikan ke seluruh Indonesia. Asik kan?
Nah, sebelum mengirim tulisan, baca dulu ya persyaratannya:
- Naskah cerita boleh berupa kumpulan cerpen, novel, bahkan cerita pengalaman hidupmu
- Tulisan ditujukan untuk segmen remaja hingga dewasa muda (15 hingga 30 tahun)
- Fiksi atau non-fiksi bukan masalah. Tapi WAJIB karya ASLI buatanmu sendiri
- Tema dan gaya bahasa bebas, tapi masih disesuaikan dengan remaja - dewasa muda
- Font Times New Roman 12 dengan spasi 1,5
- Minimal 60 halaman. Maksimalnya bebas
- Sertakan sinopsis. Sinopsis lengkap ya, jelas dari awal hingga akhirnya :D
- Jangan lupa biodata lengkap penulis
Naskah yang masuk akan dibaca dan diseleksi satu persatu oleh tim redaksi PlotPoint. Naskah yang diterima atau ditolak pasti akan dihubungi langsung oleh tim redaksi PlotPoint melalui email atau telepon dengan minimal 3 bulan hari kerja dari waktu diterimanya naskah.
Selamat menulis guys!
Posted 1 week ago by PlotPoint Kreatif
0 comments on "Kirim Naskah, Yuk!"
Post a Comment